Rusun Daan Mogot Dibangun Konsep Green Building
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama ingin semua gedung yang ada di Ibukota menerapkan konsep green building. Sebagai contoh, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI membangun tujuh tower rumah susun (rusun) Daan Mogot dengan konsep tersebut.
Kami di DKI lebih suka nggak banyak teori, langsung implementasi. Kami akan bangun tujuh tower di Rusun Daan Mogot, langsung ada contohnya
"Kami di DKI lebih suka nggak banyak teori, langsung implementasi. Kami akan bangun tujuh tower di Rusun Daan Mogot, langsung ada contohnya," ujar Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (18/4).
Ke depan, sambung Basuki, semua rusun akan diterapkan konsep green building, agar lebih ramah lingkungan. Menurutnya gedung yang modern adalah yang ramah bagi semua orang. Bahkan hampir semua rusun yang dibangun saat ini sudah menggunakan lift.
Pos Penanggulangan Kebakaran Diminta Dibangun di Rusun Daan Mogot"Bagi kami gedung modern itu harus ramah bagi semua orang," katanya.
Basuki menambahkan,
Pemprov DKI Jakarta akan membangun kota baru dengan nama Port of Jakarta di Teluk Jakarta. Nantinya semua bangunan di kota itu harus dengan konsep green building."Kami akan bangun kota baru, Port of Jakarta, gabungan dari Pulau O, Pulau P, dan Pulau Q. Kerja sama dengan Port of Rotterdam. Bangun kota yang modern, smart and green. Orang yang kerja di sana bisa naik sepeda karena dekat," tandasnya.